-->

Cara Mendaftar Beasiswa Djarum Foundation

Pendaftaran beasiswa djarum sudah di buka mulai dari bulan maret silam. Bagi kalian yang masih belum paham dengan cara daftar beasiswa djarum plus terbaru tahun 2021 ini, maka simak panduan lengkap dari listkerja berikut ini:

Langkah pertama yang perlu kalian lakukan adalah membuka link pendaftaran beasiswa djarum 2021 di bawah ini

https://djarumbeasiswaplus.org

Nah, bagi kalian yang sudah berada pada laman Djarum Beasiswa Plus, maka seperti gambar di bawah ini:

Selanjutnya klik tanda silang (X) yang berada di ujung tanda panah pertama. Dan lanjut klik pada Register Djarum Beasiswa Plus yang ada di ujung tanda panah ke dua di atas.

Selanjutnya kalian akan di arahkan pada link PENDAFTARAN DJARUM BEASISWA PLUS seperti gambar berikut ini:


Nah, bagi kalian yang sudah pernah mendaftar, maka cukup klik login baik itu melalui facebook atau boleh juga google. Namun, bagi kalian yang baru silahkan klik DAFTAR agar bisa melanjutkan pada tahap pendaftaran.

Pada tahapan ini kalian akan diarahkan pada laman PENDAFTARAN DJARUM BEASISWA PLUS. Silahkan klik pada salah satu icon yang ada pada laman tersebut. Boleh mendaftar dengan facebook, google dan juga icon pesan. 

Bagi kalian yang mendaftar dengan akun facebook, maka klik di icon FB dan secara otomatis akan terbaca data diri kalian. Klik lanjut seperti gambar di bawah ini:

Pada tahap selanjutnya kalian akan di arahkan pada form data diri, pada tahap ini pesan kami tolong isikan data diri kalian secara lengkap dan benar. Untuk gambaran form pendaftaran di bawah ini:


Pastikan nama kalian sesuai KTP atau Ijazah, isikan universitas dimana kalian kuliah, buat password lalu klik DARTAR

Bagi kalian yang berhasil mendaftarkan diri, maka pada laman tersebut akan ada berupa pesan "Register berhasil silahkan aktivasi akun dengan link yang sudah dikirim melalui email"

Perhatikan gambar di bawah ini:

Bila sudah berhasil melakukan pendaftaran melalui link pendaftaran beasiswa djarum 2021. Maka, tugas kalian cukup membuka email masing masing guna untuk melengkapi data diri kalian. 

Klik pesan yang di kirim oleh Panitia Seleksi Djarum Beasiswa Plus 2021/2022, lalu kalian akan melihat laman berupa alamat email beserta password kalian untuk bisa masuk ke akun masing masing.

Agar kalian bisa masuk ke akun https://register.djarumbeasiswaplus.org/login, maka silahkan klik Aktivasi Akun yang ada pada pesan yang dikirim via email masing masing. Perhatikan gambar di bawah ini:

Setelah berhasil diaktifkan akun kalian, maka silahkan masuk dengan alamat email beserta password masing masing untuk bisa melanjutkan pada tahapan melengkapi biodata masing masing.

Mulai dengan data diri, data orang tua, pengalaman organisasi, riwayat pendidikan dan lain sebagainya. Pesan kami, pastikan data yang kalian masukan lengkap dan benar. Untuk lebih jelas perhatikan gambar dibawah ini:

Demikian panduan cara melakukan pendaftaran beasiswa djarum foundation yang sedang di buka untuk tahun 2021/2022. Semoga kesempatan emas ini bisa kalian manfaatkan untuk dapat membantu biaya pendidikan adik adik mahasiswa yang sedang menempuh semester IV ke atas.

Untuk persyaratan dan informasi lengkap terkait pengumuman pendaftaran Djarum Beasiswa Plus ini bisa kalian kunjungi alamat resmi berikut ini https://djarumbeasiswaplus.org/. Semoga informasi ini bermanfaat khususnya buat yang mau melakukan pendaftaran beasiswa djarum plus terbaru ini.

0 Response to "Cara Mendaftar Beasiswa Djarum Foundation"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel